Senin, 02 September 2013

Perpustakaan Keliling SDN 003



BPAD KEPRI, Pada hari senin 02/09/ 2013 Mobil Perpustakaan Keliling melakukan rutinitas perdananya di bulan September dan tempat yang dikunjungi adalah Sekolah Dasar Negeri No 003 Pinang Kencana, Tanjungpinang Timur. Antusias murid-murid tersebut sangat luar biasa. Karena sekian lama menunggu akhirnya yang ditunggu datang juga.
“Bapak ni lama kali tak ke tempat kami” ucapan ini bermunculan dari murid-murid sekolah tersebut menyambut mobil keliling perpustakaan. Usut punya usut ternyata hampir 3 (tiga) bulan plus 2 (dua) bulan yakni pada bulan puasa dan syawal kemaren mobil keliling tidak pernah singgah ke SDN 003 Pinang Kencana tersebut.
Kondisi ini disebabkan adanya acara/agenda kegiatan yang dilaksanakan di Perpustakaan Umum Daerah yang mengharuskan Mobil Perpustakaan Keliling untuk standby pada acara/agenda tersebut, sehingga tidak bisa mengunjungi SDN 003 Pinang Kencana.
Mobil perpustakaan keliling standby seperti biasa setelah istirahat pertama menunggu istirahat kedua. Bel pun berbunyi tanda istiratah kedua siswa-siswi untuk istirahat. Tercatat lebih dari 50 (lima puluh) siswa-siswi yang membaca buku baik di tikar maupun di emperan kelas. Selama TIM mengikuti Mobil Keliling Perpustakaan Umum Daerah Provinsi Kepulauan Riau, baru kali ini mendapatkan para pustakawan yang luar biasa. Bravo SDN 003 Pinang Kencana.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar